Skip to main content
Berita Utama

Tim Asesmen Terpadu BNN Kota Bengkulu Melakukan Asesmen Terhadap Seorang Tersangka Penyalahguna Narkotika Yang Sudah Kecanduan Berat

Dibaca: 44 Oleh 05 Nov 2021Tidak ada komentar
Tim Asesmen Terpadu BNN Kota Bengkulu Melakukan Asesmen Terhadap Seorang Tersangka Penyalahguna Narkotika Yang Sudah Kecanduan Berat
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

(5/11/2021) Tim Asesmen Terpadu (TAT) BNN Kota Bengkulu melaksanakan pelayanan asesmen terhadap tersangka penyalahguna narkotika yang diajukan oleh penyidik Polres Bengkulu. Tim TAT yang terdiri dari Penyidik Kejaksaan Negeri Bengkulu, Penyidik Polres Bengkulu, Penyidik BNN Kota Bengkulu Serta dokter Medis Klinik Rafflesia Care BNN Kota Bengkulu melakukan rangkaian asesmen terhadap Tersangka  sdr. “DPT”  yang merupakan warga kabupaten Bengkulu Utara. Rangkaian asesmen tersebut untuk menelusuri rekam jejak tersangka apakah terlibat dalam jaringan peredaran narkotika yang ada di Kota Bengkulu maupun Kota-kota lainnya yang ada di Indonesia. Setelah dilakukan asesmen Tim Hukum tidak menemukan rekam jejak keterlibatan tersangka didalam jaringan peredaran narkotika, Tim medis juga melakukan pemeriksaan dan ditemukan tingkat kecanduan tersangka sudah sangat parah sehingga berpengaruh kepada pisik dan psikis tersangka sendiri. Sehingga Tim Asesmen Tepadu menyatakan tersangka sebagai korban dari peredaran narkotika dan dikatagorikan sebagai pecandu yang sudah tingkat keparahan yang tinggi dan  merekomendasikan agar tersangka dilakukan rehabilitasi rawat inap di IPWL yang ada di kota bengkulu untuk lebih mempermudah jalannya proses hukum.

Tim Asesmen Terpadu BNN Kota Bengkulu Melakukan Asesmen Terhadap Seorang Tersangka Penyalahguna Narkotika Yang Sudah Kecanduan Berat

Tim Asesmen Terpadu BNN Kota Bengkulu Melakukan Asesmen Terhadap Seorang Tersangka Penyalahguna Narkotika Yang Sudah Kecanduan Berat

Layanan Asesmen Terpadu ini merupakan jaringan kerjasama antara lembaga hukum di institusi terkait dan medis yang merupakan program kerja dari Badan Narkotika Nasional untuk memberikan layanan kepada para pecandu narkotika untuk memperbaiki masa depannya.

Diakhir kegiatan Kepala BNN Kota Bengkulu AKBP Alexander S. Soeki, S.Sos., M.H menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mengucilkan para korban dari penyalahgunaan narkotika dan tetap merangkul mereka agar bisa pulih dari ketergantungan terhadap narkotika.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel